SECRET LUCKY DOLL~Naisho No Lucky Doll~

FUON AMAHARA

TORANA ASTRID Y (terj.)

M&C, 2007


“ingin sekali dapat keberuntungan dari Ross, ya?hal seperti itu bukan didapatkan dari orang lain, tapi harus diusahakan sendiri”

~Asakura Rikka~

Sebuah istana megah bergaya Eropa yang berdiri diatas perbukitan sebuah kota. Saat ini kamar-kamar yang ada dalam istana tersebut disewakan pada orang-orang. Salah satunya adalah Asakura Rikka.

Rikka dikenal sebagai seorang pembuat boneka keberuntungan. Selama ini orang-orang yang memiliki boneka buatannya memang selalu bersentuhan dengan kebahagiaan. Tapi jika keberuntungan datang beruntun, suatu saat akan datang kesialan. Itulah yang dialami oleh Rikka. Sebuah boneka buatannya kembali karena membuat pemiliknya sial. Rikka sangat sedih dan merasa terpukul karena hal itu. Kejadian ini membuat Rikka memutuskan untuk hidup sendiri agar dapat melupakannya.

Hari pertama Rikka berada di istana, ia bertemu dengan seorang gadis kecil berambut pirang dalam rumah kaca. Gadis itu tersenyum padanya, lalu tiba-tiba ia melayang dan menghilang tepat dihadapan Rikka yang langsung ketakutan.

Hantu kecil itu ternyata bernama Ross. Menurut para penghuni istana, Ross tidak akan menganggu mereka, malah menurut orang-orang jika Ross muncul akan membawa keberuntungan. Gadis kecil itu memang suka menampakan dirinya karena ia menyukai para penghuni istana.

Keesokan harinya, Rikka menemani Mishima, salah satu penyewa kamar dalam istana, untuk mencari Ross. Mishima memang ingin menangkap hantu kecil itu untuk menanyakan sesuatu tentang kematian. Tapi Ross selalu menghilang saat Mishima muncul. Sementara itu kegiatan Rikka membantu Mishima menolongnya mengenal para penghuni kamar-kamar istana yang lain.

Dari Toudo, pengawas istana, diketahui kalau sebenarnya Ross adalah jiwa dari istana itu sendiri. Para penyewa kamar istana pun atas persetujuannya. Ross sangat menyukai Rikka, ia kerap menampakan dirinya dihadapan Rikka.

Suatu hari, Ross mencium pipi Rikka. Dan sejak itu Rikka dapat melihat para ‘penghuni’ istana itu selain para penyewa kamar. Para ‘penghuni’ itu sebenarnya adalah jiwa dari benda-benda dalam istana. Mereka dapat mewujudkan rohnya karena kekuatan Ross.

Tapi bukan karena alasan agar Rikka dapat melihat merekalah Ross menciumnya. Ada sebuah alasan yang lebih besar daripada hal itu, dan membutuhkan tanggung jawab dari diri Rikka sendiri. Apakah itu?

Aku suka banget cerita fantasi seperti ini, rasanya seolah dongeng masa kecil yang menjadi nyata. Apalagi gambar Amahara-sensei sangat halus dan lembut sehingga kesan yang ingin ditunjukan dari para tokohnya sangat terasa.

O iya, di Indonesia manga ini diterbitkan oleh M&C.

0 yang berbagi: