Psycho-logylove

Syafrina Siregar

Gramedia Pustaka Utama, Mei 2007

224 hal.

979-22-2879-9


“Maka jalani dan nikmati dengan penuh kehormatan dan tanggung jawab. Have a responsible and meaningful fun!”
~Amira~




Story:

Amira adalah seorang psikolog terkenal di Makassar. Namun ia selalu ‘bersembunyi’ di belakang nama samarannya –AJ – karena ia benci publikasi. Dan satu hal lagi, Amira fobia dengan pernikahan, padahal selama ini sebagian kliennya datang karena masalah pernikahan mereka.


Bahkan Amira bergeming ketika Ardi, seorang pengusaha sukses, pemilik hotel tempat dimana sahabatnya akan melangsungkan pernikahan, memberikan sinyal-sinyal ketertarikan padanya. Amira justru menikmati saat secara tak sengaja ia kembali bertemu dengan Putra, mantan pacarnya sewaktu kuliah, yang sayangnya sudah menikah.

Satu hari, sebuah peristiwa menyebabkan Amira ‘terjatuh’. Masa depan, karier dan nama baiknya, serta hidup Amira hancur berkeping-keping karena publikasi yang berlebihan. Dan ketika melarikan diri hanyalah satu-satunya pilihan, apa yang akan Amira lakukan?

Ayu thinks:
Dari seluruh novel Syafrina Siregar yang sudah saya baca (Kecuali Life begins at Fatty dan Kawin Kontrak –belum saya baca), ada satu persamaan pada tokoh-tokohnya; mereka semua adalah wanita mandiri yang hidup sendiri. Dan kehidupan mereka bukanlah berada di Jakarta atau Bandung – seperti yang selalu menjadi setting dalam novel-novel sejenis. Dan saya suka^^. Saya bisa membayangkan keadaan Makassar yang menjadi setting novel ini, karena digambarkan begitu baik.

0 yang berbagi: